Bunta – Untuk meringankan beban hidup warga ekonomi lemah di masa pemulihan pasca Pandemi Covid -19 yang mengerogoti perekonomian masyarakat.
Pemerintah Desa Bohotokong, Kecamatan Bunta, Kabupaten Banggai, di Tahun 2022 mengalokasikan anggaran sekira 40 persen dari total Dana Desa (DD) melalui program Stimulan Bantuan Langsung Tunai (BLT).
Tidak tangung – tangung, sebanyak 80 Kepala Keluarga (KK) tersentuh dana BLT.
Kades Bohotokong, Bahsin Zulhijah menyampaikan, besaran alokasi dana BLT yang d gelontorkan perkepala keluarga senilai Rp 300.000 rupiah perbulan.
Proses penyaluran triwulan pertama di salurkan pada 29 April 2022, adapun besaran dana yang di terima masing - masing kepala keluarga senilai Rp 900.000,00.
Untuk tirwulan ke dua sebut Bahsin, akan disaluran kembali. “Untuk penyaluran triwulan ke dua menunggu petunjuk dari Pemda,” ujarnya. (AL-CNADaily)